Gamis syar’i merupakan busana muslim yang menutupi aurat wanita.
Bahan yang digunakan untuk busana muslim ini tidak menerawang atau
tembus pandang. Model gamis syar’i juga cenderung longgar karena tidak
boleh memperlihatkan lekuk tubuh.
Seiring perkembangan, pilihan warna, material, aksen, hingga desain dari
gamis syar’i pun makin beragam mengikuti tren. Meskipun begitu, prinsip
dasar gamis syar’i tetap sama, yaitu harus menutupi seluruh bagian tubuh,
termasuk dada dan leher.
Beberapa tahun belakangan ini, gamis syar’i menjadi busana muslim yang
menjadi tren di Indonesia. Beberapa desainer di tanah air juga mengeluarkan
koleksi gamis syar’i yang modern dan modis. Selain untuk pakaian sehari-hari,
gamis syar’i juga bisa digunakan dalam acara formal. Banyak pilihan motif,
model, dan warna yang bisa Anda gunakan sesuai kebutuhan.